DPRD Kalimantan TengahHeadline

Niksen: Layanan Kesehatan Harus Berjalan Maksimal 

PALANGKA RAYA, Katambungnews.com – Layanan kesehatan kepada masyarakat dapat terus berjalan maksimal. Hal itu dimaksudkan untuk menunjang terciptanya sumber daya manusia yang sehat dan berkualitas.Demikian hal ini disampaikan oleh Sekretaris Komisi III DPRD Kalteng, dr. Niksen S. Bahat, Kamis (04/05/2023).

“Ya, layanan kesehatan maksimal itu penting diterapkan oleh setiap dinas atau instansi pemerintahan terutama di wilayah Kalteng ini, terlebih yang berkaitan dengan kepentingan masyarakat seperti menyangkut administrasi baik kependudukan dan lain-lain,” kata dia.

Menurut dr. Niksen, memberikan pelayanan maksimal tentunya akan berdampak terhadap kepercayaan masyarakat, oleh karenanya jangan sampai ada hal-hal terkait yang dapat mengganggu pelayanan itu, misalnya petugas atau ASN yang bertugas kurang bahkan tidak ada sama sekali.

“Untuk kepala daerah juga kita minta agar bisa melakukan sidak ketika sampai waktunya masuk kerja nanti, pastikan kehadiran ASN disetiap dinas atau instansi pemerintahan itu seratus persen, jangan sampai ada yang tidak hadir,” katanya lagi.

Lanjutnya, ketika menemukan ada ASN yang tidak hadir tanpa ada memberikan alasan tepat supaya dapat ditindak lanjuti atau diberikan sanksi sesuai ketentuan yang berlaku. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kedisiplinan ASN dalam menjalankan tugas serta tanggung jawabnya.

“Saya berharap seraya meminta agar para ASN juga untuk dapat taat dengan aturan yang berlaku, jika sudah sampai saatnya turun kerja agar bekerja seperti biasa, jangan sampai menambah libur atau curi libur yang sudah ditentukan,” tandasnya. (Bom²/Yd)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Close