DPRD Kalimantan TengahEKOBISHeadlineKalimantan TengahPalangka RayaPolitik
Bentuk Koalisi Lebih Masif, Willy Yoseph Daftar Bacalon Gubernur Kalteng di Sejumlah Partai Politik
PALANGKA RAYA, Katambungnews.com – Anggota Komisi VII DPR RI yang juga politisi PDI Perjuangan Kalteng, Willy Midel Yoseph dipastikan semakin siap mengikuti kontestasi pemilihan gubernur (Pilgub) Kalteng tahun 2024 mendatang.
Hal itu ia buktikan, melalui tim yang telah diberikan mandat untuk mendaftar ke sejumlah partai politik.
Seperti, hari ini Senin 13 Mei 2024, Tim Delegasi yang dipimpin oleh H. Maryono beserta rombongan secara resmi mewakil Willy Yoseph mendaftar penjaringan Bacalon Gubernur Kalteng ke DPW Partai Bulan Bintang (PBB) Kalimantan Tengah.
Untuk maju berkontestasi dalam Pilgub Kalteng tahun 2024, Willy Yoseph tak hanya mendaftarkan dirinya di partai politik yang besar dan telah mendapatkan kursi di parlemen. Akan tetapi, melalui timnya, Willy Yoseph juga medaftar ke sejumlah partai politik yang masih belum ‘beruntung’ mendapatkan kursi di pemilihan legislatif (Pileg) tahun 2024 kemarin.
Hal ini dimaksudkan untuk merangkul seluruh partai politik, dan membuka koalisi yang masif yang terdiri atas beberapa partai politik yang solid, baik itu partai politik yang sudah mendapatkan kursi di parlemen maupun yang masih belum.
Kedatangan rombongan Tim Delegasi Willy Yoseph di kantor DPW PBB Kalteng, Jalan Lawu Kota Palangkaraya disambut hangat dalam suasana kekeluargaan oleh Ketua DPW PBB Kalteng, WS Pramono, SP, didampingi Ketua DPC PBB, Mustafa beserta jajaran.
Saat diwawancarai awak media, Ketua DPW PBB Kalteng, WS. Pramono, SP, menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada H. Maryono yang mewakili Willy Yoseph, atas kepercayaannya untuk mendaftar di penjaringan Bacalon Gubernur Kalteng melalui DPW PBB Kalteng.
“Kami sangat mengapresiasi maksud dan tujuan baik, dari rombongan Tim Delegasi (Tim yang diberikan mandat,red) oleh Willy Yoseph untuk mendaftar di DPW PBB Kalteng hari ini,” ujar Ketua DPW PBB Kalteng, Ketua DPW PBB Kalteng, WS. Pramono, SP, Senin (13/05/2024) pagi.
Ia pun mengatakan meski dalam pemilihan legislatif 2024 kemarin, DPW PBB Kalteng masih belum mendapatkan kursi di DPRD Kalteng, namun demikian Partai Bulan Bintang memiliki struktur partai politik yang solid, tersebar di 13 kabupaten 1 kota se-Kalimantan Tengah.
“Sehingga demikian, kami pun yakin dan solid bergerak bersama-sama dengan seluruh struktur partai yang ada di setiap daerah se-Kalimantan Tengah ini, untuk mendukung dan memenangkan figur yang pantas untuk menahkodai pemerintahan Kalimantan Tengah ke depan,” tegasnya.
Menurutnya, sosok Willy Yoseph adalah salah satu figur yang tepat untuk didukung. Hal ini dilihat dari track record serta prestasi beliau (Willy Yoseph,red) saat menjadi Bupati Murung Raya dua periode, yang sekarang sebagai Anggota Komisi VII DPR RI asal Dapil Kalteng yang telah banyak berbuat untuk kemajuan Kalimantan Tengah ke arah yang lebih baik lagi.
“Yang pasti, siapapun figur yang telah menghargai kami (Partai Bulan Bintang,red) maka kami pun sebaliknya akan lebih menghargai figur tersebut. Selanjutnya, terkait pendaftaran hari ini akan sesegeranya kami sampaikan ke DPP Partai Bulan Bintang di pusat, untuk selanjutnya mengikuti tahapan yang telah ditentukan oleh partai,” kata dia menambahkan.
Disisi lain Pimpinan Tim yang Dimandatkan Willy Yoseph, H. Maryono menyampaikan ucapan terima kasih karena telah diterima dengan sangat baik di kantor DPW PBB Kalteng.
“Saat ini, beliau (Willy Yoseph,red) masih menjalankan tugas kedinasan-nya, sebagai anggota Komisi VII DPR RI yang saat ini sedang melakukan kunjungan ke Jepang. Yang pasti, beliau juga telah menitip pesan dan permohonan maafnya karena tidak dapat hadir secara langsung. Namun demikian, suatu saatnya nanti beliau juga pasti akan hadir secara langsung untuk bersilaturahmi dengan seluruh partai politik dimana tempat beliau telah mendaftar,” ujar H. Maryono.
Dirinya pun menyebut saat ini Willy Yoseph sudah mendaftar di 4 (empat) partai politik, yakni DPW Partai NasDem Kalteng, DPD PDI Perjuangan Kalteng, DPD Partai Gerindra Kalteng, termasuk pula hari ini di DPW PBB Kalteng, serta ada pula mendaftar secara online di beberapa partai politik lainnya.
“Kami sangat berharap, figur Willy Yoseph nanti dapat diberikan amanah dan didukung oleh semua partai politik. Sehingga demikian, koalisi dalam Pilgub 2024 nanti, dapat merangkul semua partai politik, dengan maksud dan tujuan yang baik, yakni mewujudkan pemerintahan di Kalimantan Tengah ke arah yang lebih baik lagi,” pungkasnya. (Yn)