KOTIM, KATAMBUNGNEWS.COM - PT.Rimba Makmur Utama (RMU) bersama Satgas Karhutla Kecamatan Seranau, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Ten
KOTIM, KATAMBUNGNEWS.COM – PT.Rimba Makmur Utama (RMU) bersama Satgas Karhutla Kecamatan Seranau, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah, menggelar kegiatan pelatihan peningkatan kapasitas bagi pengurus masyarakat peduli api (MPA)/regu siaga api (RSA).
Kegiatan pelatihan yang dilaksanakan di aula kantor kecamatan setempat, Jum’at (16/06/2023) ini, dibuka secara langsung oleh Camat Seranau, Drs.Juliansyah, M.AP yang didampingi Sekretaris Camat serta para Kasi Kecamatan.
Pelatihan ini diikuti oleh masing-masing 3 orang perwakilan dari pengurus MPA/RSA se-Kecamatan Seranau.
Dalam sambutannya, Juliansyah mengatakan MPA/RSA adalah organisasi yang dibentuk di desa dan kelurahan secara sukarela oleh warga sebagai upaya dan wujud kepedulian masyarakat terhadap lingkungannya masing-masing.
“Kami sangat mengapresiasi PT.RMU yang sejak dulu berkomitmen terhadap pencegahan bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) serta berperan aktif dalam mengembangkan komunitas masyarakat,” ucapnya.
Juliansyah berharap dalam kegiatan pelatihan ini, para pengurus MPA/RSA dapat mengambil ilmu yang diberikan untuk mengembangkan sumber daya dan kemudian menerapkannya di desa/kelurahan masing-masing dengan membangun suasana kebersamaan dan sikap gotong royong.
“Kegiatan ini juga adalah upaya kita bersama dalam menjalankan instruksi Bupati Kotim nomor 27/BPBD.PK./V/2023 tentang Kesiapsiagaan Menghadapi Kebakaran Hutan dan Lahan di Wilayah Kabupaten Kotim,” pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Zona Seranau PT.RMU Herwin Herkuni, menjelaskan tujuan dari kegiatan pelatihan bagi para pengurus MPA/RSA ini adalah untuk meningkatkan kemampuan pengelolaan organisasi serta kesiapsiagaan personel apabila terjadi bencana Karhutla di wilayah desa/kelurahan.
“Pelatihan bagi pengurus MPA/RSA ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan kami dalam persiapan pencegahan Karhutla, setelah beberapa waktu lalu dilaksanakan Lokakarya, Apel Siaga dan Pelatihan bagi anggota MPA/RSA 5 Desa dan 1 Kelurahan di wilayah Kecamatan Seranau. Mereka mitra kami dalam melaksanakan pencegahan dan pemadaman di tingkat tapak,” jelasnya.
“Kegiatan pelatihan bagi pengurus ini meliputi Pelatihan Pengelolaan Organisasi, Kepemimpinan, Pengelolaan Anggaran dan Pembuatan Laporan. Pelaksanaan kegiatan dibalut dengan suasana kebersamaan dan sharing pengalaman sesama pengurus masing-masing desa dan kelurahan,” pungkas Herwin.(Tbk)
COMMENTS