AKADEMIKAEkonomi BisnisGunung MasHeadlineKalimantan TengahKalteng BerkahKuliner

Menjelang Berbuka Puasa, Satnarkoba Polres Gumas Bagikan Takjil Gratis kepada Pengguna Jalan

Keterangan Foto: Kegiatan berbagi takjil Satresnarkoba Polres Gumas di Jalan Sangkurun, Kabupaten Gunung Mas, Selasa (02/04/2024) Sore.

Gunung Mas, Katambungnews.com – Menyambut bulan Ramadan yang penuh berkah, Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Gumas membagikan takjil gratis kepada warga yang melintas di Jalan Sangkurun, Kabupaten Gunung Mas, Selasa (02/04/2024) Sore.

Dalam semangat kebersamaan dan solidaritas sosial, Satresnarkoba Polres Gumas turun langsung ke jalan-jalan membagikan takjil berupa makanan ringan dan air mineral kepada para pengendara dan pejalan kaki yang tengah menunggu waktu berbuka puasa.

Kapolres Gunung Mas, Polda Kalteng AKBP Theodorus Priyo Santosa, S.I.K. melalui Kepala Satuan Reserse Narkoba (Kasatresnarkoba) Polres Gumas Iptu Abi Wahyu Prasetyo, S.Tr.K., mengatakan, kegiatan berbagi takjil ini tidak hanya sebagai bentuk kepedulian Satresnarkoba Polres Gumas terhadap masyarakat, tetapi juga sebagai bagian dari upaya untuk menjalin tali silaturahmi dan kemitraan.

“Dengan memberikan takjil kepada warga yang lewat, diharapkan dapat menciptakan suasana yang lebih harmonis, hubungan positif antara polisi dan masyarakat,” tuturnya.

Selain itu, kata Kasatresnarkoba, tujuan dari kegiatan ini yakni kami ingin memberikan kontribusi positif bagi masyarakat di bulan Ramadan ini.

“Kami berharap, dengan berbagi takjil kepada warga yang sedang dalam perjalanan pulang, dapat memberikan sedikit keceriaan saat menunggu waktu berbuka,” tandasnya. (HK/Hms).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Close