TPID Gelar Rapat Inflasi Pangan di Kalteng

HomeHeadlinePalangka Raya

TPID Gelar Rapat Inflasi Pangan di Kalteng

KATAMBUNGNEWS.com - PALANGKA RAYA - Untuk mengatasi inflasi pangan di sejumlah daerah, Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kalimantan Tengah mengge

Anggota Dewan Ini Apresiasi Pemko Menjaga Ketersediaan Bahan Pokok Menjelang Nataru
Modus Sebar Foto Syur di Medsos, Polda Kalteng Amankan Pelaku Pemerasan Asal Palembang
Meresahkan, Ditsamapta Polda Kalteng Amankan Lima ABG Saat Pesta Lem Fox

KATAMBUNGNEWS.com – PALANGKA RAYA – Untuk mengatasi inflasi pangan di sejumlah daerah, Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kalimantan Tengah menggelar rapat pembahasan inflasi terkini terkait harga bahan pangan yang ada di wilayah Provinsi Kalteng.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Tengah, Ir. H. Riza Rahmadi, di Aula Bajakah Kantor Gubernur Kalteng, Kota Palangka Raya, Selasa (04/10/2022).

“Sesuai dengan perintah Bapak Gubernur, kita tetap akan menggelar pasar murah serta pasar penyeimbang di beberapa titik yang ada di kalimantan tengah,” ucap Riza.

Riza juga mengatakan bahwa ada kenaikan di salah satu kabupaten untuk harga pangan karena sangat cukup signifikan dalam penanganannya.

“Untuk sementara ada diwilayah Sampit, karena disana harga cukup terdampak seperti PDAM, BBM, Gas Elpiji, serta rokok filter, itu bahan komoditi yang sangat berdampak akibat inflasi ini, dan itu bukan kewenangan kita,” terang Riza.

Terlebih menurutnya, Dinas Ketahanan Pangan akan terus membentuk skenario dalam menanggulangi masalah inflasi.

“Tentunya kita perlu dukungan dari semua pihak dalam masalah inflasi ini, masalah seperti cabai atau lainnya saya rasa harganya masih seperti biasa, dan itupun tetap terus kita pantau setiap bulannya,” pungkas Riza. (Hendrik/M.Noor)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!