Tingkatkan Pengembangan Jagung di Wilayah Dataran Tinggi

HomeHeadlineBarito Timur

Tingkatkan Pengembangan Jagung di Wilayah Dataran Tinggi

FOTO : Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Barito Timur, Ir. Riza Rahmadi saat diwawancarai awak media. BPKNews.co.id - Tamiang Layang - Untuk ditahun

Batas Wilayah Bartim – Tabalong Kembali Dibahas
Bunda Paud Raih Penghargaan
Bersama Pemda Bartim, DPRD Setujui Satu Raperda

FOTO : Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Barito Timur, Ir. Riza Rahmadi saat diwawancarai awak media.

BPKNews.co.id – Tamiang Layang – Untuk ditahun 2020 ini penanaman jagung di Kabupaten Barito Timur akan diprioritaskan dibeberapa kecamatan yang berada khusus di dataran tinggi untuk memanfaatkan pekarangan lahan kering.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Barito Timur, Ir. Riza Rahmadi mengungkapkan, untuk saat ini dari Dinas pertanian akan sedang mengembangkan tanam jagung untuk seluas 70 hektare dan tersebar di tiga kecamatan ini.

“Oleh karena itu kita akan tanam jagung khusus di tempat lahan kering yang berada di Kecamatan Patangkep Tutui, Kecamatan Raren Batuah dan terakhir Kecamatan Paku,” ucap Riza, Selasa (11/2/2020).

Ia menjelaskan, dari ketiga kecamatan sangat memiliki lahan dataran tinggi dan diprioritaskan rencana pengembangan tanam jagung khusus untuk bahan baku pakan ternak, ujarnya.

“Kita berdoa aja semoga jagung yang kita tanam di dataran tinggi hasilnya nanti akan lebih bagus dan sempurna, karena selama ini kita lihat jagung yang kita tanam di dataran rendah, sudah habis tanam padi kemudian lalu kita tanam jagung dan tanam padi lagi hasilnya kurang maksimal,” jelas Riza.

Dirinya berharap, dengan adanya tanam jagung di tiga kecamatan agar produksi panen jagung nanti akan berhasil sesuai dengan rencana yang kita harapkan.

“Mudah-mudahan nanti bisa mendukung program pemerintah dalam pengembangan tanam jagung dan ayam petelur,” harap Riza. (ags/agg)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!