Mahasiswa Dilatih Cara Membuat Pupuk Organik dan Pengendalian Hama

HomePalangka RayaKalimantan Tengah

Mahasiswa Dilatih Cara Membuat Pupuk Organik dan Pengendalian Hama

KATAMBUNGNEWS.com - Palangka Raya - Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) didukung Komisi VII DPR RI, melaksanakan kegiatan pelatihan pembuatan pup

Indeks Pencemaran Udara Acuan Membuat Kebijakan
BPDPKS bersama IPB Gelar Workshop Karbonisasi Tandan Kosong Kelapa Sawit Sebagai Pupuk Organik
Bupati Kotim Buka Seminar IKM oleh MKKS Mentaya Hagatang

KATAMBUNGNEWS.com – Palangka Raya – Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) didukung
Komisi VII DPR RI, melaksanakan kegiatan pelatihan pembuatan pupuk organik dan pengendalian hama ramah lingkungan Tahun 2022, di Palangka Raya.

Kegiatan pelatihan yang merupakan bagian dari program ‘Masyarakat Bertanya BRIN Menjawab’ (MBBM) itu, dilaksanakan di GSG Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Palangka Raya, Senin (5/12/2022).

Peneliti Ahli Madya BRIN, Dr. A Heru Prianto, S.Hut, M.Si, dalam kesempatan itu mengatakan, kegiatan pelatihan tersebut merupakan kemitraan Komisi VII DPR RI dengan BRIN.

“Diharapkan masyarakat, terutama mahasiswa kiranya dapat terus berinovasi untuk kemajuan negeri,”kata Heru, saat membacakan sambutan Kepala BRIN.

Tidak lupa di akhir sambutannya, Heru mengucapkan terimakasih kepada DPR RI dan kepada Rektor IAKN Palangka Raya, serta seluruh peserta atas kesempatan terlaksananya acara tersebut.

Ditempat yang sama anggota DPR RI Komisi VII, Dr. Ir. Willy M. Yoseph, M.M dalam sambutannya menyampaikan,kegiatan itu merupakan program pemerintah terhadap keramahan lingkungan.

“Saya sebagai wakil rakyat terus mendorong masyarakat Kalteng untuk giat bekerja. Salah satunya membuat pupuk organik dari limbah pertanian dan ternak,”cetusnya.

Sementara itu dalam sambutannya Rektor IAKN Palangka Raya Telhalia, M.Th.,D.Th mengatakan, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat terutama mahasiswa Fakultas Peternakan UNKRIP.

“Kami menyambut baik kegiatan pelatihan pembuatan pupuk organik dan pengendalian hama ramah lingkungan. Tentu sangat bermanfaat, terutama bagi mahasiswa,”tuturnya.

Adapun kegiatan pelatihan itu sendiri dibuka secara langsung Rektor IAKN Palangka Raya Telhalia, M.Th.,D.Th. Pelatihan diikuti oleh mahasiswa, guru serta tenaga kependidikan. (NV/VD)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!